Bontang - Bhabinkamtibmas Desa Santan Ulu Aiptu Wahyudi Hariyanto menghadiri sekaligus melakukan pemantauan kegiatan pelaksanaan Bantuan Keuangan Khusus Desa (BKKD) yang digelar di Kantor Badan Permusyawaratan Desa (BPD) RT.06, Desa Santan Ulu, Kec.Marang Kayu, Kab.Kukar, pada Kamis (08/05/25).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh para ketua RT dari seluruh wilayah Desa Santan Ulu dan membahas teknis penyaluran BKKD, termasuk penyesuaian dengan perubahan ketentuan dalam Petunjuk Teknis terbaru. Kehadiran Aiptu Wahyudi bertujuan untuk memastikan jalannya kegiatan berlangsung secara transparan dan tertib, serta menciptakan suasana yang aman dan kondusif.
Dalam sambutannya, Aiptu Wahyudi juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada seluruh peserta agar menjaga komunikasi antarwarga, mendukung pelaksanaan program pemerintah, dan bersama-sama menciptakan kehidupan desa yang aman dan harmonis.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen Polri dalam membangun kerja sama yang solid dengan masyarakat dan pemerintah desa demi mewujudkan tata kelola pemerintahan yang jujur, akuntabel, dan berorientasi pada kesejahteraan warga.